CIMSA UKDW

Standing Committee on Medical Education

SCOME

Standing Committee on Medical Education

SCOME

Standing Committee on Medical Education (SCOME) didirikan pertama kali pada tahun 1951 di Copenhagen, Denmark bersamaan dengan berdirinya International Federation of Medical Students’ Associations (IFMSA). SCOME bergerak secara khusus dan terarah untuk membekali mahasiswa kedokteran mencapai kompetensi seorang dokter yang baik, selain itu juga SCOME fokus untuk meningkatkan kualitas pendidikan kedokteran melalui perbaikan sistem pendidikan kedokteran. SCOME CIMSA mewadahi forum diskusi atau dapat disebut sebagai fasilitator mahasiswa kedokteran untuk mendapatkan akses dalam hal pendidikan kedokteran termasuk di dalamnya pengembangan wawasan dalam isu pendidikan kedokteran dan kurikulum pendidikan kedokteran. Sebagai mahasiswa kedokteran yang setiap hari selalu langsung berhadapan dengan pendidikan di kedokteran, sudah sepantasnya kita lebih memahami perbaikan sistem dan isu yang ada di dalam hal pendidikan kedokteran.

SCOME CIMSA telah berkembang pesat begitu juga dengan kualitas dan kuantitas membernya. Salah satu penunjang pengembangan member dalam hal kualitas adalah dengan memaparkan secara dini kepada setiap member mengenai segala sesuatu tentang SCOME dengan harapan dapat meningkatkan sense of belonging member SCOME CIMSA serta dapat menjalankan peran sebagai agent of change dalam hal pendidikan kedokteran dan sama-sama mewujudkan masyarakat Indonesia yang sehat dengan terus mengembangkan sumber daya manusia sepanjang hayat sehingga masyarakat mendapatkan akses pelayanan kedokteran secara komprehensif dan berkualitas.

 

Fokus area SCOME

  1. Human Resource for Health
  2. Medical Education Resources, Research, and Development System.
SCOME_Vertical_dark

Visi

Terciptanya sumber daya manusia kedokteran Indonesia yang berkualitas dan berdaya saing tinggi sehingga cepat tanggap dan memiliki kemampuan menghadapi setiap perubahan dalam skala lokal maupun global dengan kompetensi yang relevan.

Misi

SCOME berkomitmen untuk melakukan upaya aktif mendukung mahasiswa kedokteran untuk mendapatkan pendidikan kedokteran yang komprehensif, termasuk usaha persiapan dalam menghadapi perubahan global.

Upcoming Event

Article

MEDICAL BOOK FAIR

Pengenalan Acara Medical Book Fair (MBF) merupakan suatu aktivitas yang diadakan oleh SCOME CIMSA UKDW yang dilaksanakan pada tanggal 27 Agustus 2024. Aktivitas ini memperkenalkan

Read More »